Teddi Prasetya Yuliawan Semarakkan Sesi Motivasi di Jambore GTK Hebat 2024
Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Jawa Tengah sukses
menggelar sesi motivasi dalam acara Gelar Wicara Jambore GTK Hebat 2024 yang
dilaksanakan pada Kamis, 7 November 2024.
Acara ini menghadirkan Teddi Prasetya Yuliawan sebagai
pembicara utama. Teddi, seorang pelatih kehidupan dan kepemimpinan, pendiri
Indonesia NLP Society, serta anggota Dunamis Organization Services, berbagi
wawasan mengenai pengembangan diri melalui pendekatan Neuro-Linguistic
Programming (NLP).
Dalam sesi ini, Teddi menekankan pentingnya kebahagiaan bagi
para guru sebagai dasar untuk menciptakan lingkungan belajar yang positif dan
produktif.
“Menjadi seorang guru yang bahagia adalah fondasi untuk
menciptakan lingkungan belajar yang baik,” ungkap Teddi.
Menurutnya, kebahagiaan tidak hanya berpengaruh pada
suasana kerja yang positif tetapi juga berdampak langsung pada produktivitas
dan kreativitas guru dalam menjalankan tugasnya sehari-hari.
Sebagai bentuk inspirasi tambahan, Teddi menayangkan film
pendek Tikus karya Steven Cutts, yang menggambarkan manusia sebagai tikus yang
terus berlari dalam rutinitas hidup yang melelahkan. Teddi menggunakan film ini
untuk mengajak peserta merenungkan kembali makna hidup mereka di tengah tekanan
kehidupan modern.
“Kita sering kali terjebak dalam lingkaran konsumerisme dan
ambisi, hingga melupakan esensi kehidupan yang sebenarnya,” ujarnya.
Dalam sesi tersebut, Teddi juga mengutip penelitian
psikolog Sonja Lyubomirsky yang menyatakan bahwa orang yang bahagia cenderung
lebih produktif, lebih sehat, dan memiliki hubungan sosial yang lebih baik.
“Kebahagiaan membuat kita lebih kuat menghadapi tantangan
hidup, meningkatkan daya tahan tubuh, serta mendorong kita untuk menjadi
pribadi yang dermawan dan cepat bangkit dari stres atau trauma,” tambah Teddi.
Selain itu, Teddi memperkenalkan pendekatan NLP sebagai
metode yang dapat membantu para guru mengelola emosi mereka serta meningkatkan
kualitas interaksi dengan siswa. Dengan teknik ini, guru diharapkan dapat
memahami pola pikir positif yang pada akhirnya mendukung terciptanya lingkungan
belajar yang lebih efektif dan harmonis.
Kepala SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu, Nokman Riyanto,
yang hadir dalam acara ini, merasa sangat terinspirasi oleh materi yang
disampaikan.
“Saya mendapatkan banyak ilmu baru yang bermanfaat untuk
diterapkan di sekolah, terutama dalam hal mengelola kebahagiaan dan
kepemimpinan para guru,” ungkap Nokman.
Melalui kegiatan ini, BBGP Jawa Tengah berharap dapat
membangun generasi guru yang tidak hanya kompeten, tetapi juga bahagia, sehingga
mampu berkontribusi lebih baik dalam dunia pendidikan.
Posting Komentar untuk "Teddi Prasetya Yuliawan Semarakkan Sesi Motivasi di Jambore GTK Hebat 2024"