googlebec3e20e0727f0b8.html Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu Hari Kedua: Fokus Sosialisasi Penyimpangan Remaja - SMP NEGERI 4 SATU ATAP KARANGJAMBU
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu Hari Kedua: Fokus Sosialisasi Penyimpangan Remaja

 


Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu memasuki hari kedua pada Jumat (11/10/2024). Acara ini semakin menarik dengan hadirnya sosialisasi dari Unit Keamanan Negara (KAMNEG) Polres Purbalingga. Pelatihan tersebut dipandu oleh AIPTU Mulyono, Kanit KAMNEG Polres Purbalingga, yang memberikan materi mengenai berbagai penyimpangan yang rentan dialami oleh remaja.

Dalam penyampaian materinya, AIPTU Mulyono menekankan beberapa masalah yang sering terjadi di kalangan remaja seperti tawuran, geng motor, balap motor liar, bullying, hingga penyalahgunaan narkoba.


"Remaja harus pintar memilih lingkungan pergaulan. Jangan sampai tergoda ikut-ikutan dalam aktivitas yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain, mumpung masih remaja kalian harus terus berprestasi" kata AIPTU Mulyono saat memberikan pesan kepada peserta LDK.

Kepala SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu, Nokman Riyanto, S.Pd.Si., M.Pd., sangat mengapresiasi kegiatan LDK ini sebagai wadah bagi siswa-siswi untuk meningkatkan jiwa kepemimpinan dan pengetahuan tentang bahaya penyimpangan remaja.


“Kami berharap, dengan adanya sosialisasi ini, para peserta LDK semakin sadar akan pentingnya menjaga perilaku dan menjauhi hal-hal negatif. Semoga mereka dapat menjadi pemimpin yang berkarakter dan mampu memberikan contoh positif di lingkungan sekolah maupun masyarakat,” ujar Nokman Riyanto.


Kegiatan LDK ini diikuti oleh seluruh pengurus OSIS yang tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan dalam mengelola organisasi sekolah. Acara ditutup dengan sesi tanya jawab antara peserta dan narasumber, di mana siswa-siswi aktif bertanya seputar cara menghindari pergaulan negatif dan menjaga kedisiplinan diri.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program sekolah untuk membentuk karakter siswa yang berintegritas, mandiri, dan bertanggung jawab.

 

Posting Komentar untuk "Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP Negeri 4 Satu Atap Karangjambu Hari Kedua: Fokus Sosialisasi Penyimpangan Remaja"