googlebec3e20e0727f0b8.html Peringati Bulan Pancasila, Purbalinggga Gelar Sarasehan Kebangsaan ASN - SMP NEGERI 4 SATU ATAP KARANGJAMBU
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Peringati Bulan Pancasila, Purbalinggga Gelar Sarasehan Kebangsaan ASN

 


Purbalingga_Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila dan Bulan Pancasila, Pemerintah Kabupaten Purbalingga mengadakan Sarasehan ASN dengan tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". Acara ini diselenggarakan pada Jumat, 21 Juni 2024, di GOR Sasana Krida Perwira dan diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Purbalingga, baik secara luring maupun daring.

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, SE, B.Econ, MM, dalam sambutannya, mengapresiasi terselenggaranya Sarasehan ASN ini. Ia berharap acara tersebut dapat meningkatkan pemahaman dan komitmen para ASN terhadap Pancasila, sehingga mereka dapat menjadi teladan bagi masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.


"Saat ini bangsa Indonesia menghadapi berbagai tantangan, seperti radikalisme dan intoleransi. Kita perlu memahami bahwa paham-paham tersebut ada untuk memecah kebinekaan Indonesia dan mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi lain. Dengan rasa cinta kepada Pancasila sebagai ideologi, harapannya dapat memberikan semangat kepada ASN Pemkab Purbalingga untuk terus berkontribusi bagi kemajuan Purbalingga," tambahnya.

Sarasehan ini menghadirkan narasumber ternama, Gus Islah Bahrawi, Direktur Eksekutif Jaringan Moderat Indonesia (JMI). Dalam paparannya, Gus Islah menekankan pentingnya Pancasila sebagai pemersatu bangsa di tengah keragaman Indonesia. Ia juga mengingatkan para ASN untuk selalu mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam bekerja maupun bermasyarakat.


Gus Islah juga menyampaikan bahwa Pancasila memiliki kesamaan dengan Piagam Madinah. Ada tiga faktor utama dalam Piagam Madinah: pertama, semua manusia diciptakan oleh Tuhan yang sama; kedua, semua manusia dilahirkan dengan harga diri yang sama; ketiga, semua manusia memiliki hak dan kewajiban yang sama.

"Pancasila adalah Piagam Madinahnya Indonesia. Jika Pancasila tidak bisa dipertahankan, maka paham-paham lain yang akan berkuasa. Pancasila benar-benar menjadi mahakarya. Tanpa Pancasila, Indonesia, dengan lebih dari 17 ribu pulau dan ratusan suku, bisa saja terpecah menjadi banyak negara," tambahnya.

Sarasehan ASN ini merupakan salah satu upaya Pemkab Purbalingga untuk memperkuat nilai-nilai Pancasila di kalangan ASN dan masyarakat. Diharapkan dengan kegiatan ini, ASN di lingkungan Pemkab Purbalingga dapat menjadi garda terdepan dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045.

Posting Komentar untuk "Peringati Bulan Pancasila, Purbalinggga Gelar Sarasehan Kebangsaan ASN"